playlist quu :)


MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com

Selasa, 23 November 2010

SISTEM INFORMASI KEUANGAN


PENDAHULUAN
Pada perkembangan jaman sekarang ini sangat dibutuhkan suatu system untuk mengolah data hingga menghasilkan suatu informasi yang dibutuhkan untuk sebagai pengambilan keputusan dalam perusahaan. Bukan hanya system dan informasi saja yang digunakan dalam suatu perusahaan, dana atau modal pun digunakan untuk menjalankan suatu usaha.

Fungsi system berkaitan dengan sarana teknologi yang dapat memproses data hingga ada output yang dihasilkan. Fungsi keuangan sangat berkaitan dengan arus uang di dalam perusahaan. Uang atau modal yang ada mendukung berjalannya suatu produksi, pemasaran, dll. Manajer keuangan mempunyai tanggung jawab yang besar dalam keuangan perusahaan.

Sistem informasi keuangan mempunyai tiga tugas pokok :

  1. Mengidentifikasi kebutuhan uang yang akan datang
  2. Membantu perolehan dana tersebut
  3. Mengontrol penggunaannya

Sistem informasi keuangan daerah pasti berbeda-beda antara daerah yang satu dengan daerah yang lainnya. Sistem informasi keuangan daerah merupakan suatu aplikasi yang mempunyai peranan yang sangat penting dalam hal pengelolaan keuangan daerah. Perbendaharaan Negara mewajibkan pemerintah daerah selaku pengguna anggaran untk menyusun suatu laporan keuangan sebagai pertanggungjawaban pengelolaan keuangan.

Ada beberapa fungsi Sistem Informasi Keuangan Daerah:

  1. Membantu pemerintah daerah melaksanakan tanggung jawab nya dalam pengelolaan keuangan daerah.
  2. Menyusun laporan keuangan yang lebih akurat.
  3. Menyajikan suatu informasi yang akurat secara efektif dan efisien yang akan digunakan oleh pengguna yang membutuhkan laporan tersebut.

Model Sistem Informasi Keuangan
Sistem ini mempunyai pengaturan stuktural yang sama dengan yang kita gunakan untuk sistem informasi pemasaran dan manufaktur.
Sistem informasi keuangan mempunyai tiga tugas pokok :
1.      Mengindentifikasi kebutuhan uang yang akan datang
2.      Membantu perolehan Dana tersebut
3.      Dan mengontrol penggunaanya.

SUBSISTEM INPUT
           Ada tiga sistem input , yaitu : subsistem pemrosesan data, subsistem audit internal, subsistem intelengensi keuangan.

Subsistem pemorsesan data
. Subsistem pemrosesan data adalah subsistem yang memberikan input kepada sistem informasi eksekutif, pemasaran, dan manufaktur. Subsistem pemrosesan data mengumpulkan data lingkungan sebagai hasil transaksi bisnis dengan perusahaan lain, dimana dalam mengumpulkan data internal dan lingkungan dibutuhkan sumber-sumber dokumen yang dimasukkan ke dalam database dengan menggunakan terminal dalam jaringan yang ditempatkan di seluruh perusahaan, baik mengumpulkan data pembelian maupun data pemasok. Data Internal berfungsi sebagai dasar pemecahan masalah yang berhubungan dengan segala aspek operasi perusahan.

Subsistem pemorsesan data adalah satu-satunya subsistem yang ada dalam semua sistem informasi. Dan subsistem pemrosesan data merupakan pondasi untuk membangun semua subsistem CBIS (Computer Based Information System) yang berorientasi informasi.

Dasar pemrosesan Data
Tujuan Pemrosesan Data. Tujuan pemrosesan data adalah untuk menghasilkan dan memelihara record perusahan yang up-to-date.
Aplikasi yang dibutuhkan. Elemen dalam lingkungan, khususnya pemegang saham, masyarakat keuangan, dan pemerintah.
Sifat Pemrosesan Data. Pemrosesan data menjalankan tugas, memberikan data yang lengkap, dan memberikan informasi pemecahan masalah.
Subsistem Pemrosesan Data. Subsistem dari distri busi, menampilkan bagaimana subsistem utama dipadukan melalui arus data dan membentuk inti pemrosesan data berbagai jenis organisasi.
Berikut ini adalah Model Sistem Informasi Keuangan :



Subsistem Audit Internal
            Subsistem audit internal sama dengan subsistem penelitian pemasaran dan subsistem teknik, subsistem ini dirancang untuk melakukan studi khusus mengenai operasi sebuah perusahaan. Pihak terkait di dalamnya adalah auditor internal dimana auditor internal adalah pekerja di dalam perusahaan yang biasanya terkait dalam pekerjaan perancangan dan evaluasi sistem informasi konseptual seluruh perusahaan. Dan auditor internal Biasanya memberikan laporan tersebut kepada eksekutif puncak. Auditor internal sebagai subsistem input dari informasi keuangan, karena mempunyai kemampuan untuk mengukur. Dan mempengaruhi secara independen terhadap operasi perusahaan dari sudut pandangan keuangan.
           
Subsistem Intelejensi Keuangan
           
            Subsistem intelenjensi keuangan penidentifikasian sumber modal  tambahan dan mencari investasi dana surplus, mengumpulkan data dan informasi dari pemegang saham dan masyarakat keuangan. Subsistem ini juga mengumpulkan data dan informasi pemerintah dimana mempengaruhi arus uang yang berasal dari pemerintah negara dan pemerintah daerah.


INFORMASI PEMEGANG SAHAM
            Pemegang saham juga menggunakn departemen hubungan pemegang saham sebagai saluran untuk menyampaikan keluhan, saran, informasi kepada perusahaan. Laporan pemegang saham di buat oleh departemen hubungan pemegang saham yang bekerja sama dengan manajemen puncak. Laporan ini berisi informasi yang bentuknya sangat ringkas.

INFORMASI MASYARAKAT KEUANGAN
            Aktivitas inteligensi perusahaan yang berkembang paling baik adalah aktivitas yang menyangkut masyarakat keuangan. Manager dan staf pada fungsi keuangan menerapkan sistem ini jauh sebelum era global. Informasi ini lebih tepatnya mengumpulkan informasi yang menjelaskan lingkungan keuangan masyarakat.      

PENGARUH LINGKUNGAN TERHADAP ARUS KAS
            Lingkungan mempunyai pergaruh langsung maupun tidak langsung terhadap arus kas dalam perusahaan. Cara masyarakat keuangan meresponya dengan cara menaikkan atau menurunkan suku bunga. Perusahaan akan merasakan pengaruh langsung ketika meminjamkan uang atau menginvestasikan dananya.

METODE UNTUK MEMPEROLEH INTELIGENSI KEUANGAN
            Perusahaan mengumpulkan inteligensi keuangan dengan tiga cara pokok, yaitu komunikasi informal, publikasi tertulis, dan database komputer.

KOMUNIKASI INFORMAL
                Sebagian besar inteligensi keuangan di kumpulkan dengan cara komunikasi informal antara eksekutif perusahaan dengan anggota masyarakat keuangan.

PUBLIKASI TERTULIS
                Sebagian besar inteligensi keuangan dapat di peroleh dari surat kabar, laporan berkala, dan majalah.

DATABASE KOMPUTER
                Sebagaian besar inteligensi database ini memberikan database yang berisi informasi, khususnya informasi yang sesuai dengan inteligensi keuangan.

SUMBER :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar